Tegal – Kantor Kementerian Agama Kota Tegal selenggarakan kegiatan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Pengawas (Eselon IV/a), pada Jumat (1/09/2023). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Gedung PLHUT Kota Tegal ini disaksikan secara langsung oleh seluruh ASN Kankemenag Kota Tegal. Adapun Pejabat yang dilantik adalah :
- Moh. Kholil, S.H.I., M.S.I sebagai Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat Islam
- H. Imam Ahmad Tantowi, S.Ag., M.H sebagai Penyelenggara Zakat Wakaf
Kepala Kankemenag Kota Tegal, Ahmad Muhdzir menyampaikan bahwa pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan para pejabat Eselon IV tersebut merupakan amanah yang harus dilaksanakan dengan baik dan dapat dipertanggungjawabkan kepada Allah SWT.
“Saya ucapkan selamat kepada para pejabat yang telah dilantik hari ini, semoga dengan adanya amanah baru ini, kinerja Kankemenag Kota Tegal dapat terus meningkat ” ujarnya
Selain itu, Muhdzir juga mengingatkan untuk segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru.
“Kepada pejabat yang baru saja dilantik untuk segera menyesuaikan diri dan beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru dan pelajari peraturan perundang-undangan serta petunjuk teknis yang terkait dengan pelaksanaan tugas masing-masing” tambahnya.
Di akhir, Muhdzir berharap semoga dengan adanya penyegaran pejabat ini, dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Usai pelantikan, dilaksanakan juga penyerahan surat tugas baru bagi beberapa pegawai Kankemenag Kota Tegal yang dirotasi (arnw).