Tegal (Humas) – Kementerian Agama Kota Tegal menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di halaman Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kota Tegal pada Sabtu, (17/08/2024). Upacara yang berlangsung pada pagi hari ini dihadiri oleh sekitar 1.200 peserta yang terdiri dari seluruh siswa-siswi MAN Kota Tegal, guru madrasah, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) Kankemenag Kota Tegal.
Bertindak sebagai Inspektur Upacara adalah Ahmad Muhdzir, Kepala Kankemenag Kota Tegal. Dalam amanatnya, Muhdzir menekankan pentingnya mengingat jasa para pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia serta mengajak seluruh peserta untuk terus memupuk semangat nasionalisme di tengah tantangan zaman.
“Upacara bendera ini bukan hanya sekedar seremonial rutin tahunan, tetapi menjadi momen penting bagi kita semua untuk mengenang kembali jasa para pahlawan yang telah berkorban demi kemerdekaan bangsa” ujarnya.
Beliau menambahkan bahwa HUT RI adalah bukti syukur atas kemerdekaan yang kita nikmati saat ini. “Kita lahir dengan ide dan gagasan besar untuk menjalankan pelayanan kepada masyarakat, memastikan bahwa setiap kebijakan dan program menyentuh seluruh lapisan masyarakat, serta menguatkan fondasi keberagamaan dalam bingkai kehidupan berbangsa dan bernegara,” kata Ahmad Muhdzir.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya penerapan nilai-nilai kemerdekaan dengan memperkuat integritas dan profesionalitas ASN. “Kita harus menjadi teladan dalam menjalankan tugas, memastikan bahwa setiap keputusan didasarkan pada nilai-nilai luhur agama dan Pancasila. Kita harus lebih kuat menghadapi berbagai tantangan, memastikan kita mampu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” tuturnya.
Pengibaran bendera merah putih yang menjadi bagian inti dari upacara dilakukan oleh Paskibraka Madrasah Aliyah Negeri Kota Tegal. Penampilan para anggota Paskibraka yang tegap dan berwibawa menambah kesan khidmat dalam upacara tersebut.
Tak hanya itu, penggunaan pakaian adat oleh para peserta upacara memberikan warna tersendiri yang menjadikan peringatan HUT RI kali ini sarat akan nilai budaya.
Upacara yang berlangsung dengan khidmat dan tertib ini, diakhiri dengan penyerahan penghargaan Satyalancana Karyasatya kepada 23 ASN yang telah berdedikasi dalam pengabdiannya di lingkungan Kementerian Agama. Penghargaan ini diberikan kepada ASN dengan masa kerja 30 tahun, 20 tahun, dan 10 tahun. (arnw)