Tegal (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Tegal, Ahmad Muhdzir, memberikan sambutan dalam kegiatan bimbingan manasik haji tingkat Kota Tegal tahun 2025 yang dilaksanakan di Gedung Arofah pada Kamis (25/04/2025).
Dalam sambutannya, Muhdzir menegaskan bahwa tujuan utama dari bimbingan manasik haji (bimsik) adalah untuk meningkatkan kemandirian dan ketahanan para calon jemaah haji. Dengan demikian, para jemaah diharapkan mampu melaksanakan ibadah haji sesuai syariat Islam dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
“Manasik ini bertujuan agar para calon jemaah lebih mandiri, tidak bergantung pada petugas, serta mampu menjalankan ibadah haji dengan benar dan sesuai aturan,” ujar Muhdzir.

Dalam kesempatan tersebut, Muhdzir juga menyampaikan estimasi pemberangkatan jemaah haji Kota Tegal. Berdasarkan jadwal sementara, jemaah akan diberangkatkan pada 5 Mei 2025 dan tergabung dalam Kloter 20, dengan waktu masuk ke asrama haji pada pukul 21.30 WIB.
“Insyaallah kloter kita tidak akan terpecah. Kami mohon panjenengan semua mengikuti bimbingan ini dengan serius, meskipun sebelumnya sudah menerima materi dari KBIH,” ungkapnya.
Ia berharap, melalui kegiatan ini, seluruh calon jemaah haji Kota Tegal dapat menjadi jemaah yang mandiri dan siap menjalankan ibadah haji secara maksimal.
