Tegal- Dalam rangka Meningkatkan kualitas ilmu pendidikan Agama Islam dalam hal Pembelajaran dan Penilaian Kurikulum, maka Kantor Kementerian Agama Kota Tegal melalui Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam mengadakan kegiatan Workshop Pengembangan Pembelajaran dan Penilaian Kurikulum PAI Berbasis ICT, Selasa (23/08) di Plaza Hotel Kota Tegal.
Dalam sambutannya Kakankemenag Kota Tegal H. Nuril Anwar, SH.MH sekaligus sebagai narasumber dalam acara tersebut menyampaikan paparanya tentang Visi dan Misi Kementerian Agama dalam Pengembangan PAI pada sekolah yaitu dengan cara menciptakan masyarakat yang taat beragama dengan benar, sehingga masyarakat sudah saatnya harus cerdas dalam beragama, hal tersebut senada dengan tujuan panjang dari Dirjen Pendis yaitu menciptakan masyarakat yang taat beragama dengan benar, maju, sejahtera dalam wadah NKRI
Kebijakan lain dan merupakan pelayanan Kementerian Agama pada masyarakat yang sangat menonjol dan sejalan dengan Visi dan Misinya diantaranya menciptakan Kerukunan umat Beragama yang sangat beraneka ragam keyakinanya, meningkatkan Raudhatul Athfal, Pendidikan Agama dan Keagamaan.
Sementara itu Kakankemenag juga mengatakan bahwa Prinsip Pembangunan Pendidikan Islam harus memiliki program dengan memberikan perhatian pada peningkatan mutu bagi para guru PAI sebagai faktor kunci keberhasilan Pendidikan Islam, melakukan Pemihakan kelompok masyarakat miskin yang berprestasi dan menerapkan perlakuan yang sama terhadap satuan-satuan pendidikan islam negeri maupun swasta.(IM)